Bagikan:

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto memanggil Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangun Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono ke Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 12 Maret untuk mengikuti rapat koordinasi pengelolaan sampah.

AHY tiba sekitar pukul 15.00 WIB dan menjelaskan tentang rencana pertemuannya dengan Presiden Prabowo Subianto kepada awak media yang menunggunya. Selain AHY, Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo juga dipanggil untuk berbicara permasalahan pengelolaan sampah.

Menurut AHY, permasalahan sampah merupakan permasalahan nasional yang harus segera ditangani. Apalagi, sejumlah bencana banjir juga terjadi salah satunya disebabkan oleh sampah. Presiden Prabowo Subianto memang tengah menyoroti masalah sampah. Bahkan hal tersebut juga disampaikan dalam Retret Kepala Daerah di Magelang, akhir Februari lalu.