JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto memanggil Pandawara Group, perkumpulan aktivis kebersihan lingkungan yang videonya kerap viral di media sosial. Agung Permana, Gilang Rahma, Muhammad Ikhsan, Rafly Pasya, dan Rifki Sadulah tiba di Istana Merdeka Jakarta pada Selasa, 11 Maret dan langsung bertemu Presiden Prabowo Subianto.
Presiden merasa terkesan dengan aktivitas yang dilakukan Pandawara Group. Mereka kerap membersihkan sampah dengan beragam edukasi di media sosial. Dalam pertemuan tersebut, Gilang menjelaskan, Presiden Prabowo Subianto membicarakan terkait permasalahan sampah.
Permasalahan sampah sendiri, kini sudah dianggap sebagai krisis nasional dan menjadi bahasan antara Presiden Prabowo bersama Pandawara Group. Lebih jauh Gilang ungkapkan, Presiden Prabowo menyatakan keseriusan pemerintah dalam menangani isu lingkungan yang semakin mengkhawatirkan.